-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Cara Menjinakan Lovebird yang Giras

Post a Comment
Tips Menjinakan Lovebird supaya  Jinak - Hallo Berjumpa lagi bersama saya Pecinta kicau mania, bagaimana kabar anda semuanya, semoga selalu diberikan kesehatan dan selalu dilancarkan Rezekinya, di artikel saya kali ini saya akan membahas bagaimana cara menjinakkan Lovebird yang giras, seperti biasa sebelum ke pembahasan nya saya akan membahas sedikit tentang Lovebird.

Lovebird adalah jenis burung paruh bengkok yang berukuran kecil, burung kecil ini banyak kita jumpai di berbagai daerah di wilayah Indonesia, jenis burung paruh bengkok ini memang terbilang mudah untuk memelihara, perawatan dan Menjinakan nya, nah di artikel kali ini saya akan membagikan tips dan cara tentang bagaimana cara menjinakan lovebird muda yang masih giras, namun cara menjinakan lovebird ini memerlukan ketelatenan dan kesabaran, saya yakin sekali jika kita merawat lovebird yang giras dengan ketelatenan, maka kita akan mendapatkan hasil yang sempurna.

Lovebird termasuk jenis burung paruh bengkok berukuran kecil dibandingkan dengan jenis paruh bengkok lainnya yang memiliki ukuran besar, selain ukurannya yang kecil mungil, burung ini memiliki suara ngekek yang khas dikalangan pecinta kicau mania di seluruh wilayah Indonesia.
Suaranya sangat merdu dan indah untuk didengar, selain suaranya yang merdu dan indah, lovebird juga memiliki berbagai macam varian warna yang cukup banyak, tak heran jika banyak diantara para kicau mania yang memelihara burung ini.

Ada yang memelihara burung ini untuk di ternak, ada pula yang memelihara hanya untuk burung kicau penunggu teras rumah dan ada pula yang memelihara burung ini untuk di ikut sertakan lomba, tentunya jika ingin mengikuti lomba atau kontes burung kalian harus memilih lovebird betina yang memiliki suara ngekek yang panjang.

Langsung saja kita ke pembahasan utama, faktor utama penyebab lovebird yang giras adalah, lovebird yang kurang perawatan biasanya juga akan menjadi giras, karena kita jarang pendekatan terhadap burung tersebut, dan lovebird akan menganggap kita sebagai ancaman, jika kalian telah memiliki atau baru saja membeli lovebird muda yang masih giras, berikut adalah tips dan cara menjinakan lovebird muda yang giras :

Menjinakkan Lovebird
Burung Cinta 

Cara Menjinakan Lovebird Muda Yang Giras

  • Proses terapi basah kuyup
Metode terapi basah kuyup terbilang sangat ampuh, kebanyakan cara ini telah berhasil di terapkan pada burung-burung kicau lainnya, saat pagi hari kira-kira pukul 07.00, mandikan lovebird dahulu sebelum di jemur sampai burung basah kuyup, setelah itu sentuh lah lovebird dengan sentuhan lembut, sambil sesekali memberi makan dari tangan kita, proses ini membutuhkan waktu sampai burung lovebird mau memakan makanan dari tangan kita, jika burung sudah mau memakan makanan dari tangan kita, itu pertanda burung lovebird sudah mulai jinak, lakukan cara ini setiap hari sampai lovebird benar-benar jinak.
  • Gantang lovebird di keramaian
Proses penggantangan lovebird di tempat yang ramai adalah salah satu tips cara menjinakan lovebird yang giras, kalian bisa menggantung Lovebird ditempat ramai yang biasanya di buat tempat lalu lalang orang, bisa juga di pinggir jalan raya, karena proses ini dapat memicu karakter burung yang giras menjadi jinak, karena burung akan terbiasa dengan keramaian dan burung tidak akan merasa terancam bila di dekati oleh manusia, lama kelamaan burung pun akan menjadi jinak dengan sendirinya.

Lakukan kedua cara menjinakan lovebird yang giras di atas dengan tepat, saya yakin dengan usaha dan ketelatenan, kalian bisa dengan mudah menjinakan lovebird yang giras, sebetulnya cara pertama saja sudah cukup untuk cara menjinakkan Lovebird yang giras karena saya sendiri sudah menerapkan cara tersebut dan berhasil pada Lovebird saya, prosesnya memakan waktu sekitar 10 harian karena waktu itu Lovebird saya terlalu giras.

Nah itu tadi sedikit tips tentang cara menjinakan lovebird yang giras, semoga artikel saya ini bisa bermanfaat bagi kalian semua, terimakasih telah setian berkunjung di blog saya, salam kicau mania.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter