-->

Ad Unit (Iklan) BIG

Tips Menjinakan Burung Kolibri Ninja Dijamin Cepat Jinak

Post a Comment
Cara Merawat Burung Kolibri Ninja/ Konin Supaya Jinak - Burung kolibri ninja merupakan salah satu jenis burung pemakan necktar atau madu, sebenarnya burung kolibri ninja merupakan jenis burung madu bakau yang sangat populer di kalangan para pecinta burung pemakan nektar atau madu ini, tips menjinakan burung kolibri ninja dijamin cepat jinak ini butuh ketelatenan dan kesabaran.

Banyak jenis burung ini di indonesia contohnya burung sogok ontong, kolibri kelapa, kolibri wulung, sriganti, kolibri sepah raja dan masih banyak lagi jenis burung pemakan nektar atau madu ini.
Banyak pula kelebihan dari burung kecil ini, Suara crecetannya yang khas merdu bervariasi dan warna bulunya yang begitu indah berpadu dengan warna- warna metalik.

kicaumaster89.blogspot.com

Tips Menjinakan Burung Kolibri Ninja Dijamin Cepat Jinak


Jika kalian punya burung kolibri ninja/ konin tapi belum jinak, kali ini saya akan berbagi tips menjinakan burung kolibri ninja dijamin cepat jinak, sebenarnya proses ini tidak beda jauh dengan cara menjinakan burung sogok ontong.
Siapa yang tidak senang memiliki burung kolibri yang jinak?  kalau ingin memiliki burung kolibri yang gacorpun kita harus memiliki burung yang jinak.

Langsung saja ya Tips menjinakan burung kolibri ninja dijamin cepat jinak.


Terapi lapar pada kolibri ninja
Terapi lapar sangat berpengaruh besar untuk proses penjinakan burung kolibri ninja/ konin.
Pada pagi hari sebelum burung kolibri di jemur keluarkan semua wadah pakan pada sangkar burung, Mandikan dulu sebelum di jemur karna proses ini akan mempercepat burung kolibri menjadi lapar. Setelah itu jemur burung kolibri ninja tersebut, sesekali kita kita sodorkan pakan dalam cepuk kecil ke burung tersebut sampai burung mau memakan pakan dari tangan kita, kalau burung masih tidak mau memakan pakan yang ada di tangan kita dalam waktu 3 jam sebaiknya masukan lagi wadah pakannya ke dalam sangkar, lakukan lagi keesokan harinya.
Lakukan proses ini sampai burung benar- benar mau memakan pakan dari tangan kita.
Kalau tidak mau hari ini lakukan keesokan harinya, begitu seterusnya.

Terapi mandi pada burung kolibri ninja
Terapi mandi sebaiknya dilakukan pada waktu siang hari.
Cara terapi mandi burung kolibri ninja dengan cara mandi semprot sampai burung benar- benar dalam keadaan basah kuyub, sebaiknya saat proses memandikan keluarkan semua wadah pakannya supaya pakan kolibri tidak kena semprot juga heheehe.
Burung kolibri yang basah kuyup akan diam saja saat kita sentuh, berikan sentuhan lembut pada burung kolibri ninja sambil burung kita jemur, proses mandi ini akan mempercepat burung kolibri menjadi jinak karena terbiasa oleh sentuhan tangan kita.
Lakukan juga cara ini sampai burung kolibri tidak takut dengan tangan kita.

Gantang burung kolibri di keramaian
Tips cara menjinakan burung kolibri ninja dijamin cepat jinak yang terakhir adalah dengan di gantang di keramaian, bisa kita gantang di keramaian tempat lalu lalang orang berjalan, bisa juga di pinggir jalan raya.

Lakukan semua cara diatas dan saya pastikan dalam waktu yang dekat burung kolibri kesayangan anda akan menjadi jinak.

Demikian tips cara menjinakan burung kolibri ninja dijamin cepat jinak, semoga cara diatas bisa membantu para sobat kicau mania, terimakasih telah mengunjungi blog saya, salam kicaumaster89.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter